PALEMBANG|
Menjelang selesainya pengabdian sebagai pimpinan nomor satu di Kodam II/Sriwijaya, Mayjen TNI M. Naudi Nurdika memberikan pengarahan kepada para Pejabat Utama, para Komandan Satuan (Dansat) dan para Kabalakdam jajaran Kodam II/Sriwijaya bertempat di Gedung Gatot Subroto Makodam II/Sriwijaya, Palembang, Selasa (18/02/2025).
Dalam arahannya, Pangdam II/Sriwijaya mengucapkan banyak terima kasih atas kinerja yang telah diberikan demi kemajuan Kodam II/Sriwijaya.
“Saya tidak perlu menyampaikan ke seluruhnya, tapi saya pikir sudah mewakili, karena ini top leader-nya semua di jajaran Kodam II/Sriwijaya,” ungkap Pangdam.
“Saya juga ucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya, setinggi-tingginya, atas dukungannya, atas bantuannya, selama saya menjabat sebagai Pangdam II/Sriwijaya,” ujarnya.
Dirinya juga menyampaikan permohonan maaf melalui para Dansat dan Kabalakdam serta PJU jajaran Kodam II/Sriwijaya untuk disampaikan kepada seluruh Personel Kodam II/Sriwijaya di bawah Komandonya.
“Saya juga minta maaf, kalau misalnya ada hal-hal yang kurang berkenan, mungkin ada yang pernah saya marahin, kalau dipukul, engga lah ya, enggak ada lah,” kata Pangdam.
“Tapi kalau dimarahin, mungkin ada lah. Marahin, disinggung, tapi saya itu marahnya cuman sampai situ saja. Habis itu enggak lupa lah. Lupa, hanya pada saat itu, habis itu lupa. Enggak pernah saya ingat-ingat lagi. Enggak pernah jadi dendam atau apa, enggak pernah,” imbuhnya.
Mengakhiri arahannya, Mayjen TNI Naudi Nurdika juga berpesan untuk terus meningkatkan kinerja, mengembangkan ide-ide baru, tidak monoton dan berpikir terus, perlu coba digali apa ide-ide serta harus ada keberanian, demi membangun Negara dan Bangsa yang lebih baik.
Pendam Swj