Atlet Menembak Detasemen Matra 1 Wing Komando I Kopasgat Kembali Meraih Prestasi Dalam Lomba Menembak Dankopasgat Cup Tahun 2025

Kopasgat, TNI AU14 Dilihat

Jakarta. Atlet menembak Detasemen Matra 1 Wing Komando I Kopasgat kembali menunjukkan ketajamannya dengan meraih prestasi gemilang dalam Lomba Menembak Dankopasgat Cup 2025, Minggu (16/02/2025).

Dalam kompetisi bergengsi ini, Tim Menembak Pistol Detasemen matra 1 Kopasgat sukses menorehkan Prestasi dengan meraih banyak juara pada kategori menembak Pistol Executive 20 meter dan Pistol Presisi 25 meter

Persaingan dalam lomba ini berlangsung sangat ketat, diikuti oleh para petembak terbaik dari berbagai satuan TNI lainnya. Keberhasilan ini tidak hanya menjadi kebanggaan bagi satuan, tetapi juga membuktikan hasil dari latihan keras dan disiplin tinggi yang selama ini dijalankan oleh Atlet menembak Denmatra 1 Kopasgat.

Pada perlombaan kali ini Atlet menembak Denmatra 1 Kopasgat atas nama Serda Arif Gunawan Siregar berhasil meraih Juara 2 Pada Kelas Pistol Executive 20 meter Perorangan dengan Nilai 198.5, sedangkan pada Kelas Beregu Pistol Executive 20 meter dan Pistol Presisi 25 meter Letda Pas Raja Muhsin yang berpasangan dengan Sertu Muhammad Ariansyah berhasil meraih peringkat 1 dengan Nilai 587.25.

Dengan hasil yang diraih oleh prajuritnya, Dandenmatra 1 Kopasgat Letkol Pas Riwan Sugiyono M.Tr.SOU., mengucapkan terimakasih atas capaian hasil yang diperoleh, Jadikan hasil yang diraih kali ini sebagai pemicu semangat bagi para prajurit lainnya untuk berprestasi di masa yang akan datang. Tetap semangat dan Menjadi Yang Terbaik Dengan Cara Terhormat

Penkopasgat