Medan Area -:Kegiatan Babinsa 0201-04/MK Sertu Mursidi melaksanakan kegiatan Komsos bersama Kepling dan warga di Kopi Agam Jln. Timah Putih Kel. Sukaramai II. Komsos merupakan suatu kegiatan yang berkelanjutan dan rutin dengan tujuan agar Babinsa dapat berbincang- bincang dengan Para Kepala Lingkungan sehingga dapat mengetahui situasi dan kondisi sosial Masyarakat di wilayah binaan, Kamis 13 November 2025.
Tujuan dari kegiatan Komsos tersebut adalah Babinsa dapat menjalin silahturahmi dengan Kepala Lingkungan Kel.Sukaramai II, melalui Komsos bersama para Kepala Lingkungan Kelurahan,harapannyamendapatkan informasi untuk mengetahui secara keseluruhan kondisi wilayah yang merupakan suatu perwujudan Bersama Rakyat,TNI Kuat.
Adapun pelaksanaan kegiatan Komsos tersebut dilakukan oleh Babinsa bersama Para Kepling Kelurahan dan warga sekitar sehingga terjalin Silahturahmi secara luas serta dapat terbina hubungan dan komunikasi yang baik dan lebih akrab.
Selanjutnya Babinsa Kel. Sukaramai II Sertu Mursidi juga selalu menyampaikan dan menghimbau, kepada Kepling Kelurahan, untuk bersama-sama menghimbau kepada Warga dan Masyarakat untuk menjaga kebersihan dan ketertiban serta keamanan di wilayah Kelurahan Sukaramai II.dalam kehidupan sehari-hari agar tetap tercipta kenyamanan dan Harmoni ditengah tengah masyarakat.
Diakhir pertemuan tersebut Babinsa menyampaikan apabila ada permasalahan perkembangan situasi di wilayah Kel. Sukaramai II, untuk menghubungi dan selalu berkordinasi dengan Babinsa agar dapat mencari solusi yang baik.Pungkasnya.




















