Babinsa Koramil 0201-16/TM Kodim 0201/Medan Laksanakan Monitoring Bantuan Sembako korban banjir diDesa Dalu Sepuluh B, Dari PTPN I REGIONAL I Tanjung Morawa

Kodam 1 BB24 views

Tanjung Morawa – Babinsa Koramil 0201 16/TM dari Kodim 0201/Medan, Sertu Totok Yudiono Babinsa Dalu sepuluh B, melaksanakan kegiatan monitoring penerimaan bantuan sembako kepada warga yang terdampak banjir luapan Sungai Blume yang terjadi kemarin Rabu 27 November 2024 diDesa Dalu sepuluh B tepatnya didusun 8,9 dan 10 Bantuan tersebut disalurkan oleh PTPN I Regional I Tanjung Morawa.

Bantuan sembako yang diterima warga berupa beras, minyak goreng, mie instan, dan kebutuhan pokok lainnya. Kegiatan ini dilaksanakan di kantor desa Dalu Sepuluh B, dengan tujuan memastikan distribusi bantuan tepat sasaran dan dapat diterima oleh warga yang membutuhkan.

Sertu Totok Yudiono menyampaikan, “Kegiatan ini merupakan bentuk perhatian kami terhadap warga yang terdampak banjir. Kami terus melakukan pendampingan dan monitoring agar bantuan ini sampai kepada mereka yang membutuhkan.”

Selain itu, Sertu Totok juga menghimbau kepada warga untuk tetap menjaga kebersihan dan saling membantu di tengah situasi sulit ini. Bantuan yang disalurkan diharapkan dapat meringankan beban para korban banjir yang kini tengah berjuang untuk pulih.

Kegiatan monitoring ini dihadiri oleh Sertu Totok Yudiono(Babinsa Desa Dalu XB ),Camat Tanjung Morawa Ibnu hajar Sos,Kepala Desa Dalu XB Wantoro,Region Head PTPN I Regional 1 (Bapak Didik Prasetyo),SEVP Business Support PTPN I Regional 1 (Bapak Wispramono Budiman),Kepala Bagian Sekretariat dan Sistem Manajemen PTPN I Regional 1 (Desmon M.N),Kasubbag Humas dan TJSL PTPN I Regional 1 (Rahmat Kurniawan) dan Tim Humas juga TJSL,Captain dan Koordinator BUMN Muda, Rahman dan tim,Bhabinkamtibmas Desa Dalu XB Aiptu Dedek syaputra,Perangkat Desa Dalu XB,serta perwakilan dari warga setempat.

Kegiatan berjalan lancar dan diharapkan bantuan yang diberikan oleh oleh Pihak PTPN I REGIONAL I ini dapat memberi manfaat yang besar bagi masyarakat yang terdampak bencana alam ini.