Babinsa Koramil 04/Tigalingga Semarakkan HUT Ke-79 Kemerdekaan RI, Babinsa Koramil 04/Tigalingga, Hadiri Lomba Cerdas Cermat Tingkat SD

Kodam 1 BB9 views

Siempat Nempu Hulu, Dairi – Dalam rangka memeriahkan Hari Ulang Tahun ke-79 Republik Indonesia, Babinsa Koramil 04/Tigalingga, Kodim 0206/Dairi Serda Parman Sembiring, turut hadir dalam lomba cerdas cermat tingkat Sekolah Dasar se-Kecamatan Siempat Nempu Hulu.

Kegiatan yang berlangsung pada Senin, 12 Agustus 2024, di Aula Kantor Kecamatan Siempat Nempu Hulu, kabupaten Dairi, menjadi ajang adu kecerdasan bagi para siswa dan sekaligus mempererat tali silaturahmi antar sekolah.

Lomba cerdas cermat ini diikuti oleh perwakilan siswa dari berbagai Sekolah Dasar yang ada di Kecamatan Siempat Nempu Hulu. Mereka berkompetisi dengan semangat tinggi untuk memperebutkan gelar juara.

Acara dibuka secara resmi oleh Camat Siempat Nempu Hulu, Koko M. Angkat, dan dihadiri oleh para guru, panitia, serta juri yang kompeten.

“Kegiatan ini sangat positif untuk merangsang minat baca dan berpikir kritis anak-anak sejak dini,” ujar Serda Parman Sembiring.

“Selain itu, lomba cerdas cermat juga dapat meningkatkan rasa nasionalisme dan semangat persatuan di kalangan generasi muda.”

Setelah melalui serangkaian pertanyaan yang menantang, akhirnya terpilihlah juara 1, 2, dan 3. Juara 1 diraih oleh SD 036564 Kuta Deleng Desa Sungai Raya, disusul SD 030383 Pangkirisan Desa Kuta Tengah di posisi kedua, dan SD 033927 Lae Meang Desa Lae Nuaha di posisi ketiga.

Para juara akan kembali bertanding pada babak final yang akan dilaksanakan pada hari Kamis, 15 Agustus 2024. Babinsa Serda Parman Sembiring berharap agar seluruh peserta dapat terus belajar dan mengembangkan potensinya. (Prajurit Pena)