Babinsa Serka Imanuel Ginting Bantu Penyelesaian Masalah Terkait Kecelakaan Lalu Lintas

Kodim Dairi—–Serka Imanuel Ginting Babinsa Koramil 04/Tigalingga, Kodim 0206/Dairi bantu penyelesaian atau mediasi permasalahan terkait terjadinya kecelakaan lalu lintas di rumah Ibu Febrini Sinaga Warga Desa Bertungen Julu Kecamatan Tigalingga Kabupaten Dairi. Kamis (02/03-2023)

Turut hadir dalam kegiatan tersebut perangkat desa Bertungen, Babinsa dan Bhabinkamtibmas, Tokoh Masyarakat, Tokoh adat dan keluarga dari dua belah pihak.

Hasil mediasi keluarga dari dua belah pihak menyepakati permasalahan diselesaikan secara kekeluargaan dan Ibu Febrini Sinaga yang luka akan diberikan pengobatan sementara untuk kendaraan sepeda motor yang rusak diperbaiki oleh pihak keluarga Aritonang, tutur Babinsa. (Pendim Dairi)