Babinsa Sukses Gagalkan Aksi Pencurian Kabel Telkom dan Tangkap Empat Orang Pelaku

Kodam VI MLW6 Dilihat

SAMARINDA – Kerjasama antara Babinsa, Bhabinkamtibmas, FKPM dan Warga berhasil amankan pelaku pencurian Kabel Telkom, bertempat di depan Kantor BLK Kehutanan Kelurahan Karang Asam Ulu Kecamatan Sungai Kunjang Kota Samarinda. Rabu (05/02/2025).

Babinsa Peltu Yuniarso dan Bhabinkamtibmas Aiptu Bandiono yang mendapat laporan warga bahwa beberapa minggu lalu ada kegiatan yang mencurigakan di wilayah binaannya, yaitu tentang pencurian Kabel Telkom yang kerap terjadi di wilayah tersebut, “Kegiatan pencurian kabel Telkom ini sudah kami pantau sejak dua minggu yang lalu setelah kami mendapat laporan warga”, Ucap Babinsa.

Setiap harinya selama dua minggu secara bergantian tiap malam warga, Babinsa dan Bhabinkamtibmas memantau kegiatan pencurian tersebut dan hampir setiap malam para pelaku mendatangi lokasi untuk melihat situasi di sasaran.

Pada Rabu dini hari Peltu Yuniarso mendapat laporan dari warganya bahwa pelaku sedang beraksi dengan menggali kabel, Babinsa kemudian menghubungi Bhabinkamtibmas dan FKPM untuk segera merapat ke lokasi, dengan cepat dan sigap Babinsa Peltu Yuniarso bersama rekan rekan menangkap para pelaku, saat penangkapan salah satu pelaku melarikan diri menuju pelabuhan, dan dengan cepat dan sigap Babinsa dan warga melaksanakan pengejaran dan berhasil menangkap pelaku.

Setelah berhasil menangkap 4 pelaku pencurian kabel Telkom, babinsa dan Bhabinkamtibmas segera mengamankan pelaku ke tempat yang aman dan di mintai keterangan, setelah itu keempat pelaku di serahkan ke petugas Patroli Polsek Sungai Kunjang.

(Pendim 0901)
#tniprima #profesional #responsif #integratif #modern #adaptif #tniadmengabdidanmembangunbersamarakyat #tentararakyat #infokomando #tniad #korem091asn #korem091 #bersamarakyattnikuat #prajuritmulawarman

Posting Terkait

Jangan Lewatkan