OKEBUNG|
Babinsa Koramil 1613-01/Loli Serda Juakim Dacosta mengajak warga binaan agar selalu waspada dengan keadaan sekarang di karenakan musim penghujan dan bencana alam yang bisa terjadi kapan saja, bertempat di Desa Tarona Kecamatan Tana Righu Kabupaten Sumba Barat, Kamis (02/03/2023).
Kata Babinsa Serda Juakim Da Costa menghadapi situasi musim penghujan, kami aparat teritorial berupaya memberikan himbauan kepada masyarakat untuk mengantisipasi timbulnya korban akibat banjir dan longsor, pohon tumbang yang disebabkan tingginya curah hujan yang terjadi saat ini.
“Ini merupakan langkah antisipasi awal dalam mencegah timbulnya korban bencana alam yang bisa terjadi kapan saja,” Ungkap Babinsa.
Terpisah Danramil 1613-01/Loli Kapten Inf I Nyoman Sukada mengatakan “Komsos yang dilaksanakan oleh Babinsanya bertujuan untuk mempererat tali silaturahmi kepada warga dalam rangka mendukung Tugas pokok TNI dan demi terwujudnya Kemanunggalan TNI-Rakyat, di samping itu juga memberikan/menghimbau kepada warga binaan serta sebagai Babinsa harus selalu hadir di tengah-tengah masyarakat dalam situasi apapun,” Tutupnya.