Danlanud Iswahjudi Pimpin Upacara Serah Terima Jabatan Komandan Skadron Udara 14 Wing Udara 3 Lanud Iswahjudi

Kopasgat, TNI AU973 Dilihat

Magetan. Tongkat kepemimpinan Komandan Skadron Udara 14 Wing Udara 3 secara resmi diserahterimakan dari Letnan Kolonel Penerbang Bambang Aulia “Sphinx” Yudhistira kepada Mayor Penerbang Ferry “Rabbit” Rachman dalam sebuah upacara militer yang berlangsung di Apron Skadron Udara 14 Pangkalan Udara (Lanud) Iswahjudi, Jumat (28/2/2025).

Upacara serah terima jabatan ini dipimpin langsung oleh Komandan Lanud Iswahjudi, Marsekal Pertama TNI Firman Dwi Cahyono, M.A., serta dihadiri oleh sejumlah pejabat dan personel TNI AU di lingkungan Lanud Iswahjudi. Turut hadir dalam kegiatan tersebut, Komandan Batalyon Komando 463 Wing Komando I Kopasgat, Letkol Pas Jemy Pria Utama, S.H.

Penlanud Iswahyudi/penkopasgat

Posting Terkait

Jangan Lewatkan