OKEBUNG | Perayaan Natal 2022 dan tahun baru 2023, tinggal menghitung hari. Seperti biasa, dalam menyambut dua event besar ini, lokasi-lokasi wisata ramai dikunjungi banyak wisatawan dari masyarakat lokal antar daerah.
Nah, mesti kegiatan operasi lilin pengamanan Nataru ini belum dimulai, namun Dandim 0707/Wonosobo Letkol Inf Rahmat, SE, M.Si meluangkan waktunya bertandang kebeberapa lokasi wisata untuk memantau menjelang tibanya Nataru tersebut.
Kunjungan Dandim ke tempat-tempat wisata ini bertujuan untuk melihat langsung kondisi tempat wisata tersebut sehingga masyarakat yang datang betul-betul bisa mendapat kenyamanan dan keamanan saat berwisata bersama keluarga.
Salah satu tempat wisata yang dikunjungi oleh Dandim 0707/Wonosobo yakni tempat Wisata Bukit Cinta di Telaga Menjer, Kecamatan Garung, Kabupaten Wonosobo, Jawa Tengah, Rabu (21/12/2022).
Selain itu, Dandim Wonosobo yang didampingi oleh Babinsa dari Koramil Garung Kodim 0707/Wonosobo Koptu Mulyono itu, juga mengunjungi lokasi Wisata Kahyangan Skyline. Lokasinya tak jauh dari Wisata Bukit Cinta.
Saat berada di tempat wisata, Dandim Letkol Inf Rahmat pun bertemu dengan pihak pengelola wisata tersebut. Kepada pengelola tempat wisata, orang nomor satu di Kodim Wonosobo ini berpesan agar tetap memperhatikan faktor keamanan dan kenyamanan bagi pengunjung.
Dandim juga minta agar menghimbau dan mengingatkan para pengunjung yang datang saat libur natal dan tahun baru untuk mewaspadai dan mengantisipasi varian baru Covid-19.
“Meskipun Covid-19 sudah melandai, namun tetap Kita waspadai dan antisipasi penyebaran varian baru,” pesannya.
Sementara itu, tempat inap di lokasi wisata tersebut seperti home stay dan tenda-tenda sudah habis terpesan. Para calon pelancong sejak beberapa lalu sudah lebih awal memesan tempat hingga libur tahun baru 2023 nanti. (Muiz)