Jam Dan, Dandim dan Danramil beserta Istri Jajaran Korem 091/ASN

Kodam VI MLW1,937 views

SAMARINDA – Pengarahan Komandan Korem 091/ASN Brigjen TNI Anggara Sitompul, S.I.P., M.Si kepada Dandim dan Danramil beserta Istri Jajaran Korem 091/ASN,. bertempat di Aula Makorem 091/ASN Jl. Gajah Mada Kelurahan Bugis Kota Samarinda, Kaltim. Jum’at (10/10/2025).

Tujuan dari arahan Danrem 091/ASN kepada Dandim, Danramil beserta Istri Jajaran Korem 091/ASN ini, untuk meningkatkan wawasan serta penyamaan visi, persepsi, dan interpretasi dalam menyikapi permasalahan aktual yang terjadi di wilayah serta menyampaikan informasi-informasi aktual di bidang Intelijen, bidang Operasi, bidang Personil, bidang Logistik dan bidang Teritorial dalam rangka mendukung tugas pokok Korem 091/ASN dan Angkatan Darat pada umumnya.

Sehingga diperoleh kesamaan sikap dan tindakan di lapangan dalam rangka mendukung tugas pokok KOREM 091/ASN Kodam VI/Mlw dan Angkatan Darat pada umumnya.

Hadir dalam Jam Dan, Dandim dan Danramil beserta Istri Jajaran Korem 091/ASN
Ketua Persit Kartika Chandra Kirana korcab Rem 091 PD VI Mulawarman Ny. Eva Anggara Sitompul, Kasrem 091/ASN, Kolonel Kav Rahyanto Edy Yunianto, S.A.P, beserta istri, para Kasi Kasrem 091/ASN beserta istri

(Penrem091)
.

Posting Terkait

Jangan Lewatkan