Komandan Pasmar 2 Kunjungi Satgas Marinir Puter XXVIII Pulau Nusa Barung

Marinir, TNI AL42 views

Okebung

Dispen Kormar, TNI AL (Jember). Komandan Pasmar 2 Brigjen TNI (Mar) Muhammad Nadir, M.Tr.Opsla., selaku Dankolaksops II Satgasmar Ops Pam Puter XXVIII mengunjungi Prajurit Pasmar 2 Korps Marinir TNI AL yang tergabung dalam Satgas Marinir Operasi Pengamanan Pulau Terluar XXVIII Pulau Nusa Barung, di Pos Satgas Marinir Pulau Nusa Barung, Kec. Puger Kab. Jember, Jawa Timur. Minggu (01/09/2024).

Kunjungan Komandan Pasmar 2 yang di dampingi Asintel Danpasmar 2 Kolonel Marinir Alim Firdaus, Asops Danpasmar 2 Kolonel Marinir Joko Fitrianto, Danmenbanpur 2 Mar Kolonel Marinir Rajiman, Danmenart 2 Mar Kolonel Marinir Rana Karyana, Danmenkav 2 Mar Letkol Marinir Laode Jimmy Herizal dan Pabanopslat Sops Pasmar 2 Mayor Marinir Fernando S. Lumi tersebut, disambut oleh Dansatgasmar Pulau Nusa Barung Letda Mar Ery Subiyasno, dalam rangka untuk melihat secara langsung kondisi Prajuritnya, yang sedang melaksanakan penugasan di Pulau Terluar Pulau Nusa Barung perbatasan dengan negara Australia.

Sebelum memberikan pengarahan kepada para Prajurit, Komandan Pasmar 2 beserta para pejabat Pasmar 2 berkesempatan meninjau sarana dan prasarana yang berada di Pos Satgasmar Pulau Nusa Barung.

Dalam arahannya. Komandan Pasmar 2 menyampaikan rasa bangga terhadap Prajuritnya yang tengah melaksanakan penugasan menjaga pulau terluar yang tidak berpenghuni di Pulau Nusa Barung ini, ini adalah suatu kepercayaan dari Korps Marinir, TNI AL, TNI khususnya, Negara Kesatuan Republik Indonesia. Untuk itu, sebagai prajurit Petarung Korps Marinir tanamkan pada diri masing-masing Prajurit harus Profesional, Disiplin, Loyalitas dan Tanggung Jawab (PDLT) dalam melaksanakan penugasan ini, serta selalu berinovatif.

Selain itu, Komandan Pasmar 2 juga berpesan agar para Prajurit melaksanakan tugas dengan sebaik-baiknya, menjaga hubungan baik dengan instansi terkait dan warga masyarakat, selalu menjaga kekompakan sesama personel Satgasmar Pam Puter XVIII Pulau Nusa Barung, jaga kesehatan dengan berolahraga, mengkonsumsi makanan yang sehat dan istirahat yang cukup dan jangan lupa selalu berdoa.