Okebung
Dispen Kormar, TNI AL (Sidoarjo). Komandan Pasmar 2 Brigjen TNI (Mar) Nanang Saefulloh, S.E., M.M., memimpin serah terima jabatan Komandan Brigade Infanteri 2 Marinir (Danbrigif 2 Mar) dan Komandan Resimen Artileri 2 Marinir (Danmenart 2 Mar) di Graha Gafur Chalik, Mako Pasmar 2, Kesatrian Marinir Moekijat, Gedangan, Sidoarjo. Minggu (09/03/2025).
Jabatan Danbrigif 2 Mar diserahterimakan dari Kolonel Marinir Arip Supriyadi, S.H., M.M., M.Tr.Hanla., kepada Kolonel Marinir Daniel Tarigan, dan jabatan Danmenart 2 Mar diserahterimakan dari Kolonel Marinir Rana Karyana, S.E., M.Tr.Hanla., M.M., CHRMP., kepada Kolonel Marinir Widoyono, M.M., M.Tr.Hanla.
Dalam amanatnya Komandan Pasmar 2 mengatakan bahwa serah terima jabatan pada hakekatnya merupakan bagian dari upaya pembinaan personel dalam organisasai Korps Marinir secara dinamis, sekaligus wujud kepercayaan dan kehormatan dari pimpinan Korps Marinir yang diberikan kepada pejabat yang bersangkutan.
Lebih lanjut, Serah terima jabatan ini dapat dijadikan indikator bergulirnya proses pembinaan personel dalam rangka memelihara dan meningkatkan aktualisasi peran organisasi di dalam lingkungan TNI, termasuk juga di lingkungan Korps Marinir, dalam rangka memperjelas hirarki dan tanggung jawab pelaksanaan tugas suatu jabatan sehingga proses administrasi tidak mengalami hambatan.
Di akhir amanat Komandan Pasmar 2 mengatakan bahwa jabatan ini merupakan kepercayaan dan amanah sekaligus kehormatan yang diberikan Korps Marinir, TNI Angkatan Laut, bangsa dan negara, sehingga harus dilaksanakan dengan sebaik mungkin sebagai wujud pertanggungjawaban kepada bangsa dan negara.