Komandan Yonkapa 2 Marinir Beserta Ketua Ranting D Laksanakan Anjangsana

Marinir, TNI AL633 Dilihat

Okebung

TNI Angkatan Laut, Dispen Kormar (Surabaya). Bertepatan dalam suasana bulan suci Ramadan, Komandan Batalyon Kapa 2 Marinir Mayor Marinir Yalesesa Milwa Suga beserta Ketua Ranting D Cabang 5 Korcab Pasmar 2 Ny. Dini Yalesesa melaksanakan kunjungan kepada Warakawuri di wilayah Kec. Kenjeran, Surabaya. Senin (10/03/2025).

Anjangsana dilaksanakan di kediaman Ny. Nur Yanti istri alm. Koda Mar Sumanto dan Ny. Husnul Khotimah istri alm. Serka Mar Sarjono. Turut mendampingi Perwira Pembina Harian (Pabinhar) Letda Mar Supranoto dan pengurus Ranting D Cabang 5 Korcab Pasmar 2.

Komandan Batalyon Kapa 2 Marinir mengungkapkan, anjangsana kepada Warakawuri ini merupakan kegiatan menyambut HUT yang ke 24 Pasmar 2 tahun 2025, selain itu juga merupakan wujud perhatian dalam menjalin silaturahmi, kebersamaan dan saling peduli satu sama lainnya.

“Kegiatan anjangsana ini, diharapkan dapat membangun dan mempererat ikatan tali silaturahmi antara keluarga besar Batalyon Kapa 2 Marinir yang masih berdinas aktif dengan keluarga purnawirawan, khususnya para Warakawuri Yonkapa 2 Mar,” terangnya.

Posting Terkait

Jangan Lewatkan