Tigalingga, Dairi – Babinsa Koramil 04/Tigalingga, Kodim 0206/Dairi, Serda Hairil Amri, telah melaksanakan kegiatan koordinasi secara intensif dengan Kepala Desa Sumbul Tengah, Sahma Pasaribu, guna membahas upaya peningkatan produktivitas pertanian di wilayah tersebut. Kamis, 17 Oktober 2024
Pertemuan yang berlangsung di Kantor Desa Sumbul Tengah, Kecamatan Tigalingga, Kabupaten Dairi ini dihadiri pula oleh petugas Penyuluh Pertanian Lapangan (PPL) dari Dinas Pertanian Kabupaten Dairi, Jujur Malau SP, serta Bhabinkamtibmas Aipda Dharmawan.
Koordinasi ini bertujuan untuk mengidentifikasi tantangan yang dihadapi oleh para petani di Desa Sumbul Tengah, serta merumuskan langkah-langkah strategis untuk mengatasi permasalahan tersebut.
Dalam pertemuan ini, terjalin sinergi yang kuat antara Babinsa, pemerintah desa, petugas PPL, dan Bhabinkamtibmas. Sinergi ini diharapkan dapat meningkatkan efektivitas pelaksanaan program-program pembangunan pertanian di Desa Sumbul Tengah.
Kepala Desa Sumbul Tengah, Sahma Pasaribu, menyatakan: “Kami sangat mengapresiasi inisiatif Babinsa Koramil 04/Tigalingga dalam menggelar kegiatan koordinasi ini. Melalui sinergi yang baik, kami optimis sektor pertanian di desa kami akan mengalami peningkatan yang signifikan.”
Kegiatan koordinasi ini merupakan langkah awal yang baik dalam upaya meningkatkan kesejahteraan masyarakat Desa Sumbul Tengah melalui sektor pertanian. Diharapkan, melalui kerjasama yang berkelanjutan, sektor pertanian di desa ini dapat menjadi lebih produktif dan berdaya saing. (Prajurit Pena)