Tigalingga, Dairi — Dalam upaya mendukung kelancaran dan kesuksesan pelaksanaan Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) ke-50 tingkat Kabupaten Dairi tahun 2025, Koramil 04/Tigalingga yang berada di bawah naungan Kodim 0206/Dairi turut serta aktif dalam rapat lanjutan panitia MTQ yang digelar pada Rabu, 16 April 2025, pukul 10.00 hingga 12.00 WIB, bertempat di Aula Kantor Camat Tigalingga. Kehadiran Koramil 04/Tigalingga diwakili oleh Babinsa Sertu R. Damanik, yang datang mewakili Danramil Kapten Arm L. Situmorang.
Rapat koordinasi ini dipimpin langsung oleh Camat Tigalingga, Saut Marganda Sinaga, dan turut dihadiri oleh berbagai unsur lintas sektoral, antara lain perwakilan KUA Tigalingga, tenaga kesehatan dari puskesmas, para kepala sekolah tingkat SD, SMP, dan SMA se-Kecamatan Tigalingga, serta para kepala desa dan pengurus BKM dari seluruh desa di wilayah tersebut. Forum ini bertujuan menyusun struktur panitia pelaksana MTQ serta menyamakan persepsi antarinstansi demi terselenggaranya kegiatan keagamaan yang sarat nilai spiritual dan sosial ini.
Dalam hasil rapat, ditetapkan struktur kepanitiaan MTQ ke-50, dengan pelindung Forkopimca, penasihat yang terdiri dari tokoh agama dan tokoh masyarakat setempat, serta pembina dari KUA dan LPTQ Kecamatan Tigalingga. Panitia pelaksana dipimpin oleh Sunardi, Kepala Desa Laubagot, dengan Ikuten Sinulingga sebagai sekretaris dan Dalam P. Berutu sebagai bendahara. Sementara pelaksanaan MTQ dijadwalkan pada Rabu, 23 April 2025, bertempat di Masjid Ar-Rahman, Dusun Kampung Jawa Bawah, Desa Laubagot.
Babinsa Sertu R. Damanik dalam sambutannya menyampaikan bahwa pihak Koramil sangat mendukung kegiatan MTQ sebagai wadah pengembangan syiar Islam dan pembinaan generasi muda dalam mencintai Al-Qur’an. “Kami dari Koramil 04/Tigalingga siap mendukung sepenuhnya, baik dari sisi pengamanan maupun koordinasi lintas sektoral agar kegiatan ini berjalan lancar, tertib, dan penuh khidmat,” ungkapnya dengan penuh semangat.
Dengan sinergi yang kuat antara unsur pemerintahan, TNI, tokoh agama, tenaga pendidik, dan masyarakat, pelaksanaan MTQ ke-50 ini diharapkan menjadi momentum penting dalam mempererat tali silaturahmi, memperkokoh ukhuwah Islamiyah, serta menumbuhkan semangat religius di tengah masyarakat Tigalingga dan Kabupaten Dairi secara umum. (Prajurit Pena)