Koramil 08/RP Kolaborasi Dengan PT. Wing’s Food Melaksanakan Jum’at Berbagi

Kodam 1 BB941 Dilihat

Labuhanbatu – Koramil 08/RP Kolaborasi Bersama PT Wing’s Food d dalam kegiatan Jumat berbagi di Yayasan panti asuhan Tunas Bangsa di lingkungan Aektapa B Kelurahan Bakaran batu Kecamatan Rantau Selatan Kabupaten Labuhanbatu. Jumat kemarin (07/03/2025)

Penyerahan 36 paket sembako dan 60 buah Alquran yang dilaksanakan di Yayasan Panti Asuhan Tunas Bangsa tersebut diterima langsung oleh Bapak Ustadz Waspada Bancin S.ag Selaku pengurus yayasan panti asuhan, kemudian diserahkan langsung kepada putra dan putri Yayasan panti asuhan Tunas Bangsa.

Danramil 08/RP, Kapten Inf Guntur Wibowo, S. Sos, memimpin langsung kegiatan tersebut mengatakan bahwa kegiatan Jum’at berbagi tersebut diperoleh berkat kolaborasi antara Koramil 08/RP dan PT. Wing’s Food yang peduli kepada putra dan putri Yayasan panti asuhan Tunas Bangsa.

Kegiatan ini adalah bentuk kepedulian TNI, khususnya Koramil 08/RP, terhadap masyarakat yang membutuhkan. Di bulan Ramadan yang penuh berkah ini, kami ingin berbagi kebahagiaan dengan saudara-saudara kita yang ada di Yayasan panti asuhan Tunas Bangsa, Kami berharap bantuan ini dapat meringankan putra dan putri Yayasan panti asuhan Tunas bangsa dan menambah semangat mereka untuk mengaji, ujar Kapten Inf Guntur Wibowo,S.Sos.

Almer Tua Saragih dari PT Wing’s Food juga mengatakan Terimakasih kepada Koramil 08/RP Karna telah turut serta berkolaborasi bersama kami dalam memberikan bantuan kepada putra dan putri Yayasan panti asuhan Tunas bangsa, semoga bantuan ini bermanfaat untuk mereka.

Selain itu Bapak ustadz Waspada Bancin S.Ag Selaku pengurus Yayasan Kepada PT wing’s Food mengatakan Saya mewakili putra dan putri Yayasan panti asuhan Tunas Bangsa mengucapkan banyak terima kasih kepada Koramil 08/RP dan PT Wing’s Food yang telah memberikan bantuan kepada kami berupa sembako dan Al-Qur’an, Bantuan ini sangat bermanfaat bagi kami, semoga allah SWT membalas semua kebaikan Bapak. (pendim0209)

Posting Terkait

Jangan Lewatkan