JAKARTA`
Menteri Pertahanan, Sjafrie Sjamsoeddin, memberikan pembekalan kepada 32 calon Duta Besar Luar Biasa dan Berkuasa Penuh (LBBP) RI di Kementerian Luar Negeri RI, Jakarta, pada Senin (10/2).
Dalam pembekalan tersebut, Menhan memaparkan strategi transformasi Presiden RI, Prabowo Subianto, terkait Asta Cita yang menjadi prioritas nasional, dengan fokus pada pertahanan untuk melindungi bangsa dan wilayah Indonesia.
Menhan Sjafrie menegaskan pentingnya memperkuat pertahanan negara melalui revitalisasi dan modernisasi Alutsista, serta meningkatkan kerja sama internasional.
“Kepada para calon Duta Besar LBBP RI, selain menjalankan tugas diplomatik di negara sahabat, diharapkan juga mampu berperan sebagai promotor bagi industri pertahanan nasional,” ujar Menhan Sjafrie.
—
Defence Minister Sjafrie Sjamsoeddin delivered a briefing to 32 prospective Indonesian Extraordinary and Plenipotentiary Ambassadors at the Ministry of Foreign Affairs (Kemlu) in Jakarta, on Monday (Feb 10).
During the session, the Defence Minister presented President Prabowo Subianto’s transformation strategy related to Asta Cita, a national priority with a strong emphasis on defence to protect the Indonesian people and territory.
Minister Sjafrie underscored the importance of strengthening national defence through the revitalization and modernization of military equipment and enhancing international cooperation.
“In addition to carrying out their diplomatic duties in partner countries, the prospective ambassadors are also expected to serve as advocates for Indonesia’s national defence industry,” said Minister Sjafrie.
Sumber : Kemenhan RI