TNI AL, Marinir (Kupang) Menjelang peringatan HUT ke 80 Korps Marinir Tahun 2025, prajurit Batalyon Marinir Pertahanan Pangkalan (Yonmarhanlan) VII Kupang melaksanakan kegiatan ziarah rombongan yang di gelar di Taman Makam Pahlawan (TMP) Dharma Loka Jalan Terusan Timor Raya, Pasir Panjang Kec. Kota Lama Kota Kupang Nusa Tenggara Timur. Jumat, (07/11/2025).

Kegiatan ziarah rombongan yang dilaksanakan oleh prajurit Yonmarhanlan VII Kupang, di pimpin langsung oleh Komandan Yonmarhanlan VII Kupang Letkol Marinir Fernando S Lumi, kegiatan diawali dengan penghormatan pasukan, mengheningkan cipta, peletakan karangan bunga dan tabur bunga di makam para pahlawan prajurit Korps Marinir TNI Angkatan Laut.

Danyonmarhanlan VII Kupang Letkol Marinir Fernando S. Lumi dalam kesempatan tersebut menyampaikan bahwa ziarah rombongan ini merupakan bentuk penghormatan kita terhadap para pahlawan yang telah gugur mendahului kita, selain itu perjuangan para pendahulu kita senantiasa menjadi motivasi bagi seluruh prajurit dalam pengabdiannya kepada NKRI.
Menjelang HUT ke 80 Korps Marinir , Prajurit Yonmarhanlan VII Kupang Laksanakan Ziarah Rombongan










