Banda Aceh,– Dalam rangka menyemarakkan bulan suci Ramadhan 1446 H, Komando Daerah Militer Iskandar Muda (Kodam IM) menggelar kegiatan sosial bertajuk Jumat Berkah dengan membagikan ratusan paket takjil kepada masyarakat di Kota Banda Aceh. Kegiatan ini bertujuan untuk membantu masyarakat yang membutuhkan, sekaligus mempererat kebersamaan antara prajurit TNI dan warga sekitar. Jumat (7/3/25).
Sebanyak 266 paket takjil dibagikan kepada kaum dhuafa, pekerja informal, serta masyarakat lainnya yang tengah beraktivitas menjelang waktu berbuka puasa. Pembagian takjil berlangsung di depan Pintu Makodam Iskandar Muda, di mana prajurit dengan penuh keikhlasan menyapa dan menyerahkan langsung makanan berbuka kepada warga.
Panglima Komando Daerah Militer Iskandar Muda (Pangdam IM), Mayor Jenderal TNI Niko Fahrizal, M.Tr. (Han), menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan wujud kepedulian TNI terhadap masyarakat, terutama mereka yang membutuhkan.
“Bulan Ramadhan adalah bulan yang penuh berkah dan momentum yang tepat untuk berbagi dengan sesama. Melalui kegiatan Jumat Berkah ini, kami ingin menunjukkan bahwa TNI hadir tidak hanya dalam menjaga kedaulatan dan keamanan, tetapi juga selalu berusaha membantu masyarakat, terutama mereka yang kurang mampu,” ujar Pangdam IM.
Lebih lanjut, Pangdam IM menegaskan bahwa program ini merupakan bagian dari implementasi 8 Wajib TNI, khususnya dalam mempelopori usaha-usaha untuk mengatasi kesulitan rakyat di sekelilingnya. Selain itu, kegiatan ini juga sejalan dengan tugas pokok TNI dalam pembinaan teritorial, terutama melalui komunikasi sosial yang mempererat hubungan antara prajurit dan masyarakat.
“Kegiatan sosial seperti ini akan terus kami laksanakan secara rutin, karena kepedulian terhadap masyarakat harus kita lakukan terus.
Pendam IM