Samarinda – Pangdam VI/Mulawarman, Mayjen TNI Rudy Rachmat Nugraha, S.I.P., M.Sc., beserta Ibu Ketua Daerah dan rombongan melaksanakan kunjungan kerja ke Batalyon Zeni Tempur (Yonzipur) 17/AD di Makroman, Kota Samarinda, Kamis (13/02/25). Kunjungan ini bertujuan untuk mempererat hubungan dengan prajurit, meresmikan rumah susun (rusun) yang baru dibangun, serta memberikan pengarahan kepada prajurit dan Persit.
Dalam kunjungan ini, Pangdam VI/Mlw melaksanakan beberapa kegiatan penting. Salah satunya adalah peresmian rumah susun tiga lantai dengan 44 kamar yang telah selesai dibangun. Rusun ini dilengkapi fasilitas AC, air bersih, serta peralatan tempat tidur, sehingga siap digunakan oleh prajurit dan keluarganya. Peresmian ini ditandai dengan penyerahan kunci secara simbolis oleh perwakilan Dirjen PUPR. Selain itu, Ibu Ketua Daerah meninjau Posyandu serta Galeri UMKM yang menjadi bagian dari program pemberdayaan keluarga prajurit.
Lebih lanjut, sebagai bentuk kepedulian terhadap lingkungan dan ketahanan pangan, Pangdam VI/Mlw juga melakukan penanaman pohon serta menabur bibit ikan lele di kolam bioflok yang dikelola oleh Yonzipur 17/AD. Kegiatan ini menunjukkan komitmen Kodam VI/Mlw dalam mendukung kemandirian pangan dan kesejahteraan prajurit.
Dalam sesi pengarahan, Pangdam VI/Mlw menegaskan pentingnya semboyan “Pengabdian Tanpa Batas” yang menjadi jiwa dari Yonzipur 17/AD. Ia juga mengingatkan prajurit untuk menjaga kekompakan, menghindari pelanggaran, dan selalu membangun komunikasi yang baik antara perwira, bintara, dan tamtama. Kepada ibu-ibu Persit, Pangdam berpesan agar lebih bijak dalam bermedia sosial serta selalu mendukung suami dalam menjalankan tugas.
Dalam kunjungan kerja ini, Pangdam VI/Mulawarman didampingi oleh Danrem 091/ASN Brigjen TNI Anggara Sitompul, S.I.P., M.Si., beserta Ibu, Asren Kodam VI/Mlw Kolonel Inf Agus Widianto beserta Ibu, Waaster Kodam VI/Mlw Letkol CZI Catur Witanto beserta Ibu, serta sejumlah pejabat utama Kodam VI/Mlw.
Selain itu, turut hadir perwakilan dari Dirjen PUPR yang menyerahkan kunci secara simbolis kepada prajurit penghuni rusun. Kehadiran para pejabat ini menunjukkan sinergi yang kuat antara unsur pimpinan dalam mendukung kesejahteraan prajurit dan keluarganya.
Pendam VI/Mlw.