AMBON|
Pangdam XV/Pattimura, Mayjen TNI Putranto Gatot Sri Handoyo, S.Sos., M.M., menerima audiensi dengan Komisaris Utama PT. Cimory Group, Prijo Handoko Rahardjo, bersama dengan timnya di Ruang Kerja Pangdam XV/Pattimura, Ambon, Rabu (26/2/2025)
Pertemuan tersebut menjadi ajang silaturahmi serta pembahasan kerja sama antara Kodam XV/Pattimura dan PT Cimory Group. Kedua pihak turut mendiskusikan berbagai sinergi yang berkelanjutan guna mendukung kelancaran pelaksanaan program stunting di Wilayah Maluku.
Dalam kesempatan tersebut, Pangdam XV/Pattimura mengucapkan terima kasih kepada PT. Cimory Group atas bantuan susu Cimory dalam rangka Bakti Sosial Anak Stunting yang digelar Kodam XV/Pattimura.
Dengan adanya kerja sama ini, diharapkan dapat meningkatkan kesadaran dan partisipasi masyarakat dalam upaya mengurangi stunting di Wilayah Maluku. Kerja sama ini juga menjadi contoh nyata dari sinergi antara TNI dan swasta dalam mendukung program pemerintah. (Pendam15)