Okebung.com|Labuhanbatu Utara-Bati Tuud Koramil 07/ AKB Pelda BJ Pulungan mewakili Danramil 07/AKB beserta 3 orang anggota menyambut kedatangan personil Polsek Na IX-X Polres Labuhanbatu di Makoramil 07/AKB, di Kecamatan Na IX-X Kabupaten Labuhanbatu Utara, Sabtu kemarin (5/10/2024).
Personil Polsek Na IX-X yang dipimpin Ipda P. Gultom dan Kanit Intel Ipda Fendi Marico beserta 8 anggota, mendatangi Makoramil 07/AKB dalam rangka memberikan suprise kepada personel Koramil yang merayakan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-79 Tentara Nasional Indonesia (TNI) Kodim 0209/LB tahun 2024.
Selamat HUT ke-79 kepada TNI. Semoga TNI semakin kuat dan selalu bersinergi dengan Polri dalam menjaga keamanan di wilayah kita,” kata Kanit Provost Polsek Na IX-X singkat.
Sementara itu, mewakili Danramil 07/AKB, Bati Tuud Pelda BJ Pulungan menyampaikan ucapan ribuan terima kasih atas kejutan yang diberikan oleh personil Polsek Na IX-X Polres Labuhanbatu.
“Kami sangat menghargai kejutan ini. Semoga hubungan kedepannya menjadi lebih baik dan solid antara TNI dan Polri terus terjaga dalam melindungi masyarakat,” tutur Pelda BJ Pulungan.
Informasi diperoleh, kegiatan tersebut berakhir dengan sesi foto bersama dan acara ramah tamah yang penuh dengan kekeluargaan. (pendim0209)