Okebung
TNI AL, Dispen Kormar (Surabaya) Prajurit Batalyon Infanteri 1 Marinir mengikuti bakti sosial Donor Darah dalam rangka peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke 80 Korps Marinir di Indoor Sport Kesatrian Marinir Soetedi Senaputra, Karangpilang, Surabaya, Jawa Timur. Rabu (05/11/2025).

Kegiatan bakti sosial yang diikuti oleh seluruh prajurit Pasmar 2 tersebut diawali dengan Administrasi, pengecekan tensi dan kadar lemak dalam darah (HB), di lanjut dengan pengambilan darah dari petugas Palang Merah Indonesia (PMI) dari Surabaya, Sidoarjo, Bangkalan dan Lamongan.
Kegiatan donor darah tersebut berguna untuk prajurit dalam menjaga kesehatan seperti melancarkan sirkulasi darah dalam tubuh, meningkatkan volume darah, memaksimalkan kapasitas organ Paru-paru, menurunkan kolesterol, menurunkan kelebihan zat besi dalam darah yang dapat membuat resiko diabetes dan mencegah resiko penyakit hati serta masalah jantung.
Komandan Batalyon Infanteri 1 Marinir Letkol Marinir Siswanto, M.Tr.Opsla juga menjelaskan bahwa kegiatan donor darah tersebut bertujuan untuk membantu Palang Merah Indonesia (PMI) dalam mengumpulkan dan menjaga ketersediaan darah apabila suatu saat dibutuhkan, karena setetes darah yang telah di sumbangkan sangat berarti bagi orang yang membutuhkannya










