Prajurit Satgasmar Pulau Nusa Barung Berikan Ucapan HUT Ke-78 Bhayangkara Ke Satpolairud Polres Jember

Marinir, TNI AL45 views

Okebung

Dispen Kormar, TNI AL (Jember). Sebagai wujud Sinergitas TNI-Polri, prajurit Pasmar 2 Korps Marinir yang tergabung dalam Satgasmar Ops Pam Puter XXVIII TA.2024 Pulau Nusa Barung yang dipimpin Letda Marinir Ery Subiyasno memberikan surprise berupa ucapan selamat dan pemberian kue ulang tahun kepada Satpolairud Polres Jember, dalam rangka memperingati HUT Bhayangkara ke-78 di Markas Satpolairud Jl. Pantai No.33 Puger, Jember, Jawa Timur. Selasa (02/07/2024).

Pemberian surprise dan ucapan tersebut juga dilakukan bersama-sama dengan prajurit dari Posal Puger yang dipimpin langsung oleh Danposal Puger, yang diterima langsung oleh Kasat Polairud Polres Jember AKP Hari Pamuji, SH. beserta anggotanya.

Pada kesempatan tersebut Letda Marinir Ery Subiyasno menyampaikan ucapan selamat Hari Bhayangkara, semoga di HUT ke-78, Korps Bhayangkara dapat semakin maju, mendukung percepatan transformasi ekonomi yang inklusif dan berkelanjutan menuju Indonesia Emas.

Lebih lanjut, Dansatgasmar Puter XXVIII Pulau Nusa Barung menyampaikan bahwa kegiatan tersebut bertujuan untuk meningkatkan hubungan yang harmonis antar Instansi yang sudah terjalin dengan baik dan sebagai wujud sinergitas TNI-Polri yang juga sudah terjaga dengan baik sehingga terciptanya suasana yang damai dan harmonis di wilayah penugasan dalam rangka pengabdian menjaga keutuhan NKRI.