Okebung
TNI AL, Dispen Kormar (Surabaya) Komandan Puslatpasrat Letkol Marinir Irman Ali R Polanunu., M.Tr.Opsla.,CBEI., memimpin langsung upacara wisuda purna tugas prajuritnya di lapangan apel Puslatpasrat Ksatrian Marinir Ewa Panggalila Gunungsari Surabaya, Rabu (18/12/2024).
Prajurit Pusat Latihan Pasukan Pendarat (Puslatpasrat) melaksanakan upacara wisuda purna tugas ketiga anggotanya yaitu Pelda Marinir Teguh (Purn), Serma Mar Suyitno (Purn) dan sertu Mar Agus Mahmud (purn) adalah sosok prajurit terbaik yang telah selesai melaksanakan darma bhaktinya di Korps Marinir, tepatnya di puslatpasrat (Kolatmar).
Upacara wisuda purna tugas ini merupakan tradisi khas TNI AL dalam melepas prajurit yang telah memasuki masa purna bakti sebagai bentuk apresiasi dan penghargaan dari satuan kepada prajurit selama pengabdiannya.
Dalam arahannya, Komandan Puslatpasrat mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya atas loyalitas, dedikasi dan pengabdian tanpa pamrih selama masa kedinasan serta jerih payah yang dilakukan dalam mencurahkan seluruh tenaga, pikiran dan waktunya untuk kemajuan satuan.
Pada akhir amanatnya, berpesan kepada prajurit yang melaksanakan wisuda purna tugas, tidak ada prajurit tua bawalah terus semangat Korps Marinir dan pengalaman semasa dinas, karena itu merupakan bekal berharga dan warna positif dalam mengarungi hidup di masyarakat, ujarnya.