Secara Daring, Dansatpom Lanud Sam Ratulangi Saksikan Launching Aplikasi Pelayanan Perizinan Penyelenggaraan Event

TNI AU765 views

MANADO, LANUD SAM RATULANGI. Secara daring, Dansatpom Lanud Sam Ratulangi Letkol Pom Rindo Qadarsyah, S.H., M.Tr.SOU., mewakili Danlanud Sam Ratulangi Marsma TNI Ramot C.P. Sinaga, S.E., M.Han., menyaksikan Launching Aplikasi Pelayanan Perizinan Penyelenggaraan Event di Ruang Tribrata Polda Sulawesi Utara, Manado. Senin (24/6/2024).

Aplikasi pelayanan yang diresmikan oleh Presiden RI Bapak Ir. H. Joko Widodo didampingi Kaplolri Jenderal Pol Drs. Listyo Sigit Prabowo, M.Si., di The Tribata Hotel and Convention Center, Jakarta, merupakan salah satu upaya untuk meningkatkan pelayanan kepada masyarakat dalam memberikan kemudahan dari segi proses dan tahapan perizinan penyelenggaraan event baik skala lokal, nasional maupun internasional.

“Adanya aplikasi ini, maka para penyelenggara event tidak perlu mengajukan perizinan berulang-ulang ke satu kantor ke kantor lainnya, dan tidak perlu lagi dengan proses yang berbelit-belit,” jelas Kapolri.

Dengan demikian, lanjut Kapolri, masyarakat dapat mengakses layanan perizinan penyelenggaraan event kapan saja dan dimana saja. Hal ini sejalan dengan kebijakan transformasi digital Indonesia.

Sementara itu, Presiden RI mengatakan dengan menggelar banyak event berskala internasional dimulai dari konser hingga olahraga dapat mendatangkan wisatawan mancanegara dalam jumlah besar sekaligus memperkenalkan obyek wisata di Indonesia

Turut hadir dalam dalam menyaksikan launching aplikasi ini, Kapolda Sulawesi Utara Irjen. Pol. Drs. Yudhiawan Wibisono, S.H., S.I.K., M.H., M.Si., Kepala Bapenda Sulawesi Utara Bapak June Silangen, Asintel Danlantamal VIII Kolonel Laut (KH) Ir. Florendo V. Jacobus, Irdam Kodam XIII/Merdeka Kolonel Arh Djhonlie Kaligis, dan para tamu undangan lainnya.