Sigap dan Tanggap, Prajurit Pos Muaranawa Yonif 641/Bru Bantu Evakuasi Bayi 1 Tahun Yang Sakit Parah

Kodam XII TPR802 views

Jayapura – Pos Muaranawa Satgas 641/Bru kembali menunjukkan kesigapannya dalam situasi tanggap darurat dengan membantu proses evakuasi seorang bayi a.n Keisya berusia 1 tahun yang mengalami sakit parah. Bayi tersebut dilaporkan menderita demam tinggi dan kesulitan bernapas serta kejang kejang yang membuat keluarga segera meminta bantuan di Desa Muaranawa, Distrik Airu, Provinsi Jayapura, (14/09/2024).

Setelah menerima laporan dari warga, Danpos Muaranawa Letda Inf Fiqri Afrianto memerintahkan Dantim 2 Serda Basori beserta beberapa anggota untuk langsung menuju lokasi tempat bayi itu berada. Pemeriksaan awal serta memberikan pertolongan pertama dilakukan oleh perawat dari pihak puskesmas dibantu Prajurit Satgas 641/Bru, namun melihat kondisi bayi yang semakin memburuk, diputuskan bahwa evakuasi segera dilakukan ke puskesmas yang lebih lengkap fasilitasnya adalah pilihan terbaik.

Proses evakuasi tidak mudah, karena sulitnya medan yang akan dilalui serta kendaraan yang akan di pakai untuk evakuasi sulit dicari. Namun demikian, dengan kerja sama yang baik antara anggota Pos Muaranawa dan perawat, bayi berhasil dievakuasi dengan aman ke Puskesmas terdekat menggunakan kendaraan mobil yang sedang melintas, anggota Pos Muaranawa bernegosiasi dengan sopir mobil akhirnya berhasil menyewa mobil tersebut.

“Kami selalu siap membantu dalam situasi darurat seperti ini. Koordinasi dengan tenaga medis sangat penting agar pasien bisa segera mendapatkan penanganan yang lebih lanjut,” ujar Danpos.

Setelah tiba di rumah sakit, bayi langsung mendapat perawatan intensif. Kondisinya dilaporkan mulai stabil meski masih dalam pengawasan ketat. Pihak keluarga sangat berterima kasih atas kesigapan anggota Pos Muaranawa dan para tenaga medis yang cepat tanggap dalam menangani kondisi anak mereka.

“Terimakasih banyak bapak-bapak TNI Pos Muaranawa telah membantu mengevakuasi anak kami yang sedang sakit, semoga bapak-bapak TNI dilancarkan tugasnya”, ujar ibunda Keisya mama Marlina (31 th)

Keberhasilan evakuasi ini kembali menegaskan pentingnya keberadaan Pos Muaranawa sebagai garda terdepan dalam membantu masyarakat, khususnya di wilayah yang sulit dijangkau. Pos Muaranawa berkomitmen untuk terus memberikan bantuan dan pelayanan terbaik bagi masyarakat yang membutuhkan.

“Bersama Rakyat TNI kuat”

#PuspenTni
#tniadmengabdidanmembangunbersamarakyat
@kodamtanjungpura
#KodamXVIICendrawasih
#Korem172
@brigif_19kh
#BeruangSayangPapua