Tinjau Dapur MBG di Lanud Sulaiman, KSAU: Bisa Sediakan 3.500 Porsi Per Hari

TNI AU14 Dilihat

BANDUNG|
Kepala Staf Angkatan Udara (KSAU) Marsekal Tonny Harjono melakukan kunjungan ke Lanud Sulaiman, Kabupaten Bandung hari ini Jumat 21 Februari 2025. Salah satu agenda kunjungan tersebut adalah meninjau dapur umum program Makan Bergizi Gratis (MBG) di Lanud Sulaiman dan mengecek ke sekolah penerima manfaat program tersebut.

Pengadaan dapur MBG disana merupakan komitmen TNI AU dalam mendukung program prioritas pemerintah. “Saya datang kesini untuk melihat kesiapan dapur bahwa Angkatan Udara berkomitmen untuk mendukung program pemerintah salah satunya Makan Bergizi Gratis.

“Saya ingin meyakinkan dan melihat pelaksanaan masak yang ada di dapur Lanud Sulaiman, kita juga akan cek ke sekolah penerima manfaat,” kata Tonny.

Setidaknya ada 50 staf yang bekerja di dapur MBG Lanud Sulaiman, dari mulai kepala pelayanan dapur, ahli gizi, akuntan, dan pelaksana lainnya. “Ada 50 orang, tiga diantaranya dari SPPI, ada kepala pelayanan dapur, ahli gizi, akuntan, sementara 47 lainnya pelaksana dari mulai masak, sortir, antar, dan sebagainya,” katanya. Pengadaan makanan MBG di Lanud Sulaiman sudah berjalan sejak 6 Februari 2025. Saat ini, dapur disana mampu memasak 3.500 porsi makanan setiap harinya yang disalurkan ke sekolah sekitar.

“Ini sebenarnya masih kurang, Lanud Sulaiman sudah menyiapkan satu gedung lagi, sedang proses pengajuan ke Badan Gizi Nasional. Jadi, nantinya akan ada dua dapur. Mudah-mudahan bisa mencukupi di area 5 km, bisa sampai 5.000 porsi,” katanya.

Dispenau/Penlanid Sulaiman