TNI AL BEKERJASAMA DENGAN INSTANSI TERKAIT BERHASIL MELAKUKAN PEMBONGKARAN PAGAR LAUT SEPANJANG 30,16 KM

TNI AL14 Dilihat

Jalesveva Jayamahe,
Jakarta, 13 Februari 2025 — Sepanjang 30,16 KM telah diselesaikan oleh TNI AL bersama instansi terkait bersama masyarakat nelayan. Pembongkaran pagar laut yang dilaksanakan hari ini bersamaan dengan penutupan kegaiatan oleh Asisten Potensi Maritim Kepala Staf Angkatan Laut (Aspotmar Kasal) Mayjen TNI (Mar) Dr. Hermanto mewakili Kasal Laksamana TNI Dr. Muhammad Ali bertempat di Pesisir Tanjung Pasir, Tangerang, Banten. Kamis (13/02).

Setelah kemarin, Rabu (12/02) TNI AL bersama para nelayan berhasil membongkar pagar laut sepanjang total 28,8 KM dan masih tersisa 1,36 KM lagi, hari ini bersamaan dengan pelaksanaan penutupan, prajurit TNI AL meneruskan membongkar sisa pagar laut tersebut hingga rampung.

Dalam sambutannya, Aspotmar Kasal menerangkan bahwa pembongkaran pagar laut di Tangerang yang dilakukan oleh TNI AL merupakan implementasi dari instruksi Presiden Republik Indonesia Prabowo Subianto yang mengutamakan kepentingan masyarakat, khususnya saat ini di daerah Tanjung Pasir dan sekitarnya.

Pada kesempatan tersebut Bapak Basuki Rahmat dan Bapak Rohmani sebagai perwakilan nelayan setempat menyampaikan rasa terima kasih kepada Presiden RI Prabowo Subianto, Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto, dan Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Dr. Muhammad Ali atas dukungan dalam pembongkaran pagar laut yang mengganggu aktivitas nelayan setempat.

Dihadapan para awak media, Aspotmar Kasal juga menegaskan bahwa kedepan TNI AL akan berkolaborasi dengan kementerian dan instansi serta lembaga lainnya agar hal-hal serupa tidak terulang kembali dengan terus meningkatkan kegiatan patroli-patroli di perairan nusantara serta tentunya bantuan informasi dari rekan-rekan nelayan yang sangat dibutuhkan.

Dispenal

#jalesvevajayamahe #tnial #indonesiannavy

Posting Terkait

Jangan Lewatkan