TNI, Polri, dan Pemda Bersatu, Paskibra Kecamatan Sidikalang Dikukuhkan

Kodam 1 BB9 views

Sidikalang – Dalam suasana penuh semangat kebangsaan, TNI, Polri, dan Pemerintah Kecamatan Sidikalang bersatu dalam acara pengukuhan Paskibra Kecamatan Sidikalang.

Acara yang digelar di Aula Kantor Camat Sidikalang pada Jumat, 16 Agustus 2024, ini dihadiri oleh Camat Sidikalang, Abdimar J Tamba, Danramil 02/Sidikalang yang diwakili Sertu MA. Sinaga, dan Kapolsek Sidikalang, IPTU H. Hutasoid.

Sebanyak 17 orang pemuda-pemudi terbaik Kecamatan Sidikalang resmi dikukuhkan sebagai Paskibraka. Mereka akan bertugas mengibarkan bendera merah putih pada upacara peringatan HUT Kemerdekaan RI ke-79.

Pengukuhan ini menjadi momentum penting dalam menumbuhkan semangat nasionalisme dan patriotisme pada generasi muda. Melalui kegiatan ini, diharapkan para Paskibraka dapat menjadi role model bagi teman-temannya. (Prajurit Pena)

Posting Terkait

Jangan Lewatkan