Danramil 0201-02/MT Hadiri Apel Satgas Anti Tawuran di SPBU Cemara Medan Timur

Kodam 1 BB904 Dilihat

Medan – Dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban di Kota Medan, Danramil 0201-02/MT, Kapten Inf Elias Sinaga, bersama Babinsa Koramil 0201-02/MT, menghadiri Apel Satgas Anti Tawuran yang dilaksanakan pada Jumat, 14 Maret 2025, pukul 23.00 WIB di SPBU Cemara, Kelurahan Pulo Brayan Darat II, Kecamatan Medan Timur.

Kegiatan ini dihadiri oleh sejumlah pejabat penting, termasuk Walikota Medan, Rico Waas, Kapolrestabes Medan, Kombes Gidion Arif Setyawan, SH, SIK, serta Dandim 0201/Medan, Kolonel Inf M. Radhi Rusin, S.I.P. Selain itu, hadir pula unsur Satpol PP, camat, lurah, personel Polsek Medan Timur, Karang Taruna, Linmas, dan perwakilan ormas.

Apel ini diawali dengan apel gabungan yang dipimpin langsung oleh Walikota Medan. Dalam pengarahannya, Walikota menegaskan bahwa aksi tawuran yang kerap terjadi di beberapa wilayah Kota Medan harus segera dihentikan. “Keamanan dan ketertiban adalah tanggung jawab kita bersama. Jangan biarkan aksi tawuran merusak masa depan generasi muda kita,” tegasnya.

Setelah pengarahan, kegiatan dilanjutkan dengan pembacaan doa serta sesi foto bersama sebagai bentuk komitmen bersama dalam memberantas aksi tawuran. Puncak acara ditandai dengan pelepasan patroli gabungan anti tawuran, yang dipimpin langsung oleh Walikota Medan. Tim patroli yang terdiri dari TNI, Polri, Satpol PP, serta elemen masyarakat ini akan berpatroli ke titik-titik rawan guna mencegah potensi gangguan keamanan.

Danramil 0201-02/MT, Kapten Inf Elias Sinaga, dalam keterangannya menyampaikan bahwa patroli gabungan ini merupakan bentuk sinergi antara pemerintah, aparat keamanan, dan masyarakat dalam menciptakan lingkungan yang kondusif. “Kami akan terus mendukung setiap upaya yang bertujuan menjaga keamanan di Kota Medan, terutama dalam mengantisipasi aksi tawuran yang meresahkan masyarakat,” ujarnya.

Beliau juga menambahkan bahwa kehadiran Babinsa, Bhabinkamtibmas, serta elemen masyarakat dalam Satgas Anti Tawuran adalah langkah strategis untuk menekan angka kriminalitas dan membangun kesadaran kolektif akan pentingnya keamanan bersama. Dengan adanya patroli ini, diharapkan masyarakat dapat merasa lebih aman, khususnya di wilayah-wilayah yang selama ini rawan terjadi konflik antar kelompok.

Kegiatan Apel Satgas Anti Tawuran ini berakhir pada pukul 00.20 WIB dalam keadaan aman, tertib, dan lancar. Ke depan, pihak aparat keamanan akan terus melakukan patroli rutin dan menggandeng berbagai elemen masyarakat guna memastikan Kota Medan tetap dalam kondisi yang kondusif dan bebas dari aksi tawuran.

Posting Terkait

Jangan Lewatkan