Komandan Pasmar 2 Terima Tim Audit Kinerja Inspektorat Korps Marinir

Marinir, TNI AL16 views

Okebung

Dispen Kormar (Sidoarjo) Komandan Pasmar 2 Brigjen TNI (Mar) Muhammad Nadir, M.Tr.Opsla, menerima Tim Audit Kinerja Inspektorat Korps Marinir (Itkormar) di Puskodalops Pasmar 2 Kesatrian Marinir Moekijat, Gedangan, Sidoarjo. Senin (01/07/2024).

Kehadiran Tim Audit Kinerja Itkormar di Mako Pasmar 2 dipimpin oleh Irkormar Brigjen TNI (Mar) Tri Subandiyana, S.H., dalam rangka melaksanakan Audit Kinerja Inspektorat Korps Marinir (Itkormar) tahun 2024 disambut oleh Komandan Pasmar 2 Brigjen TNI (Mar) Muhammad Nadir, M.Tr.Opsla, didampingi Para Asisten Danpasmar 2, Para Komandan Kolak Pasmar 2, Komandan Kolatmar dan Komandan Lanmar Surabaya.

Dalam sambutannya Komandan Pasmar 2 menyampaikan bahwa kehadiran tim Audit Kinerja Inspektorat Korps Marinir (Itkormar) di jajaran Marinir Wilayah Surabaya bertujuan memberikan penilaian atas pencapaian atas hasil kinerja Satker dengan kegiatan Consulting dan Assurance untuk memberikan nilai tambah, meningkatkan tata kelola manajemen resiko dan pengendalian organisasi di jajaran Marinir wilayah Surabaya guna membantu pelaksanaan tugas dalam mendukung program pembangunan kemampuan kekuatan Korps Marinir.

Komandan Pasmar 2 juga menyampaikan bahwa pelaksanaan Audit Itkormar dapat berperan sebagai konsultan untuk memberikan saran atau nasehat dalam pengelolaan sumber daya dan sebagai catalist dengan jaminan kwalitas untuk membimbing dan mengenali dan memitigasi berbagai macam resiko yang dapat menghambat pelaksanaan tugas dan dalam mencapai tujuan sehingga hasil keluaran yang dicapai baik sesuai peraturan perundang-undangan yang berlaku.

“Kepada Tim Audit, saya ucapkan selamat bertugas, semoga pelaksanaan Audit Kinerja terhadap kegiatan program kerja dan anggaran ini dapat memberikan manfaat yang besar bagi perbaikan dan kemajuan jajaran Marinir Wilayah Surabaya pada khususnya dan Korps Marinir pada umumnya.” pungkas Komandan Pasmar 2.

Sedangkan Irkormar mengatakan bahwa tujuan dari audit kinerja di Marinir Wilayah Surabaya adalah untuk menilai atas hasil kinerja Satker dalam keekonomian, efektifitas pelaksanaan tugas dan fungsinya menuju tata kelola yang baik dan pemerintahan yang bersih. Sehubungan dengan tujuan tersebut diharapkan sasaran yang ingin dicapai yaitu tercapainya ketertiban, ketaatan, efesien, efektif dan ekonomis, tercapainya perencanaan program dan kegiatan sesuai waktu yang telah ditetapkan dan tercapainya deteksi dan cegah dini terhadap kelemahan dalam sistem pengendalian intern serta terwujudnya lingkungan Satker yang bersih, bebas korupsi dan pencegahan terjadinya penyimpangan.