Pangdam IM : Bantuan Keramik untuk Meunasah Sebagai Wujud Komitmen Kodam IM Membantu Rakyat

Kodam IM824 Dilihat

Banda Aceh – Bantuan keramik dari Panglima Komando Daerah Militer Iskandar Muda (Pangdam IM), Mayor Jenderal TNI Niko Fahrizal, M.Tr.(Han), telah memberikan manfaat besar bagi masyarakat Aceh yang menjalankan ibadah di bulan suci Ramadhan 1446 H. Ribuan keping keramik yang telah terpasang di berbagai mushalla dan meunasah di seluruh Aceh kini semakin meningkatkan kenyamanan jamaah dalam beribadah.

Sebanyak 5.500 dus keramik telah didistribusikan dan dipasang di berbagai tempat ibadah yang tersebar di seluruh provinsi Aceh. Bantuan ini telah direalisasikan beberapa bulan lalu sebagai bagian dari upaya Pangdam IM dalam mendukung sarana ibadah yang lebih layak bagi masyarakat.

Pemasangan keramik ini dilakukan secara bergotong royong oleh personel Kodim di berbagai wilayah, bersama masyarakat setempat. Proses pengerjaan yang melibatkan unsur TNI dan warga ini mencerminkan nilai kebersamaan yang kuat serta kepedulian sosial antara prajurit Kodam IM dan masyarakat.

Dengan semangat kebersamaan, pemasangan lantai keramik di mushalla dan meunasah berjalan dengan lancar. Kini, jamaah yang datang untuk beribadah dapat merasakan perbedaan yang signifikan. Lantai yang sebelumnya masih berupa semen kasar atau ubin lama, kini telah diperbarui dengan keramik yang lebih nyaman dan bersih, memberikan suasana ibadah yang lebih khusyuk, terutama saat bulan suci Ramadhan ini.

Mayor Jenderal TNI Niko Fahrizal menegaskan bahwa bantuan keramik ini merupakan wujud kepedulian dan kecintaan terhadap sarana ibadah, sekaligus bentuk nyata perhatian Kodam Iskandar Muda terhadap kebutuhan masyarakat Aceh.

“Sebagai prajurit TNI, kami memiliki tanggung jawab moral untuk selalu berada di tengah masyarakat, mendukung segala upaya yang dapat meningkatkan kesejahteraan mereka, termasuk dalam hal fasilitas ibadah. Bantuan ini bukan sekadar pemberian materi, tetapi juga bentuk kepedulian kami agar masyarakat dapat menjalankan ibadah dengan lebih nyaman dan khusyuk,” ujar Pangdam IM.

Pendam IM

Posting Terkait

Jangan Lewatkan