BANDUNG, MAKO KOPASGAT — Kepala Keuangan Komando Pasukan Gerak Cepat (Kopasgat) Kolonel Adm Arif Setiyo Budi memimpin upacara bendera mingguan yang rutin dilaksanakan di Lapangan Jingga, Markas Komando Pasukan Gerak Cepat, Lanud Sulaiman, Margahayu, Bandung, Senin (5/5/2025).
Upacara bendera ini meliputi pengibaran Bendera Merah Putih, pembacaan Teks Pancasila, dan pengucapan Sapta Marga.
Seluruh prajurit dan PNS di lingkungan Mako Kopasgat mengikuti kegiatan ini dengan penuh tanggung jawab, kedisiplinan, serta semangat.
Kegiatan upacara mingguan merupakan bagian dari pembinaan personel, pemeliharaan kekompakan, serta wujud kesiapan dalam mendukung pelaksanaan tugas-tugas kedinasan.
Hadir dalam upacara tersebut para Asisten Kopasgat, para Sahli Kopasgat, para Kabalak Kopasgat, para Parik, serta para Perwira, Bintara, Tamtama, dan PNS Mako Kopasgat.
Sumber : Penkopasgat