Komandan Batalyon Infanteri 1 Marinir Pimpin Upacara Penyambutan Satgas Pamtas RI-PNG Mobile Gobang 1 Tahun Anggaran 2023

Marinir, TNI AL989 views

Okebung

TNI AL, Dispen Kormar (Sidoarjo) Komandan Batalyon Infanteri 1 Marinir Letkol Marinir Roni Saputra, M.Tr.Opsla., didampingi Ketua Ranting B Cabang 2 Korcab Pasmar 2 Ny. Zelvi Roni Saputra menyambut personel Satgas Pamtas RI-PNG Mobile Gobang 1 Tahun Anggaran 2023 di Mayonif 1 Marinir, Gedangan, Sidoarjo, Jawa Timur. Rabu (26/06/2024)

Kegiatan tersebut diawali dengan sambutan yang diiringi lagu oleh Sangkala Yudha Perkasa Drumband Korps Marinir binaan Batalyon Infanteri 1 Marinir diikuti dengan langkah tegap oleh seluruh personel Satgas yang dipimpin oleh Dansatgas Pamtas RI-PNG Mobile Gobang 1 Kapten Marinir Alvian Yana Stya, S.S.T.Han., menuju depan Mayonif 1 Marinir.

Pada upacara penyambutan tersebut, Komandan Batalyon Infanteri 1 Marinir Letkol Marinir Roni Saputra, M.Tr.Opsla., menyampaikan rasa bangga atas pencapaian yang terlah diperoleh di daerah penugasan, sehingga Prajurit Batalyon Infanteri 1 Marinir mampu menjadi contoh sebagaimana prajurit Korps Marinir ketika melaksanakan satgas. Selain itu, Komandan Batalyon Infanteri 1 Marinir juga menyampaikan kepada personel satgas setelah dilaksanakan upacara penyambutan untuk mengecek kelengkapan material yang dibawa di daerah penugasan, yakinkan dengan benar tidak ada kekurangan pada material baik senjata maupun perlengkapan pribadi.

Setelah itu Komandan Batalyon Infanteri 1 Marinir memberikan ijin cuti kepada Personel Satgas Pamtas RI-PNG Mobile Gobang 1 Tahun Anggaran 2023, diharapkan dengan diberikannya ijin cuti digunakan untuk melepas rindu dengan keluarga di rumah yang telah ditinggalkan satgas selama kurang lebih satu tahun, namun tetap ditekankan untuk menjauhi hal yang dapat merugikan kesatuan maupun keluarga.

“Laksanakan cuti untuk pembinaan keluarga kalian yang sempat terhenti saat penugasan, saya ucapkan salam hangat dan selamat bertemu kembali dengan keluarga masing masing dirumah,” ucap Komandan Batalyon Infanteri 1 Marinir.