Persit KCK Koorcab Rem 172 Gelar Pertemuan Gabungan, Danrem 172/PWY Tekankan Keharmonisan Keluarga

Jayapura – Persit Kartika Chandra Kirana Koorcab Rem 172 PD XVII/Cenderawasih menggelar pertemuan gabungan pada Jumat (14/2) di Aula Makorem 172/PWY, Abepura, Kota Jayapura.

Kegiatan ini dihadiri oleh anggota Persit dari seluruh cabang jajaran Koorcab Rem 172 dan diisi dengan berbagai agenda penting, termasuk pengarahan dari Danrem 172/PWY Brigjen TNI Dedi Hardono, S.I.P., serta Ketua Persit KCK Koorcab Rem 172, Ny. Seri Dedi Hardono.

Dalam sambutannya, Danrem 172/PWY menekankan pentingnya menjaga keharmonisan dalam rumah tangga. Danrem mengingatkan para istri prajurit untuk bijak dalam mengelola keuangan keluarga serta tidak menuntut sesuatu yang melebihi pendapatan suami. “Istri harus bisa memilah antara kebutuhan dan keinginan. Jangan meminta yang berlebihan, sesuaikan dengan kondisi ekonomi keluarga,” pesannya.

Lebih lanjut, Danrem menegaskan bahwa keberhasilan karier seorang prajurit tidak lepas dari dukungan istri yang tangguh. “Peran istri sangat dominan dalam menciptakan keharmonisan keluarga. Hindari konflik rumah tangga yang bisa berujung pada perceraian, karena hal ini akan berdampak pada psikologis anak-anak kita,” tambahnya.

Danrem juga mengingatkan pentingnya kebersamaan dan kekompakan antar anggota Persit. “Ibu-ibu harus saling akur, saling menyayangi, menghormati dan menghargai satu sama lain,” ujarnya.

Sementara itu, Ketua Persit KCK Koorcab Rem 172, Ny. Seri Dedi Hardono, menyoroti tiga aspek utama yang harus diperhatikan dalam menjalankan organisasi. Pertama, partisipasi aktif dari Ketua Cabang dalam program kerja tahun 2025. “Partisipasi ini bukan hanya sekadar memenuhi kewajiban, tetapi harus benar-benar memberikan kontribusi nyata untuk kemajuan organisasi dan kesejahteraan anggota,” tegasnya.

Kedua, kepedulian terhadap sesama anggota dalam bentuk nyata, seperti memberikan pembekalan bagi anggota yang baru menikah, memperhatikan anggota yang sedang sakit, membantu dalam urusan pernikahan serta peduli terhadap pendidikan di lingkungan sekitar. “Kita harus hadir untuk saling membantu dan mendukung,” katanya.

Ketiga, pihaknya mengingatkan pentingnya menjaga etika dalam kehidupan sehari-hari, baik dalam lingkungan keluarga maupun organisasi.

Selain pengarahan dari Danrem dan Ketua Persit, kegiatan ini juga diisi dengan ceramah kesehatan yang membahas topik penting, yaitu diabetes pada anak dan penuaan pada kulit. Materi ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran anggota Persit tentang kesehatan keluarga.

Posting Terkait

Jangan Lewatkan