Okebung.com|Medan – Babinsa Kelurahan Glugur Darat 2 Koramil 0201-02/MT, Koptu Joko Handoyo, memonitor kegiatan sosialisasi pengawasan partisipatif dan peluncuran pemetaan kerawanan Pemilu Serentak 2024 yang digelar di Hotel Grand Mercure, Jalan Perintis Kemerdekaan, Medan Timur. Selasa, 8/10/2024.
Kegiatan ini dihadiri oleh berbagai perwakilan penting, di antaranya Kapten Soni yang mewakili Dandim 0201/BS, Hendra Ginting dari Sat Intelkam Polrestabes Medan, Kabag Ops AKP Piter dari Polres Belawan, serta Ketua KPU Medan, Ibu Mutia Atikah. Turut hadir juga perwakilan dari Kejaksaan Negeri Medan dan Kesbangpol.
Acara dimulai dengan menyanyikan lagu kebangsaan Indonesia Raya, diikuti dengan Mars Pengawas Pemilu, pembacaan doa, laporan dari ketua panitia, serta sambutan dan arahan dari pihak-pihak terkait.
Dalam sambutannya, Koptu Joko Handoyo menekankan pentingnya partisipasi masyarakat dalam menjaga ketertiban Pemilu. “Pemilu yang aman dan damai merupakan tanggung jawab bersama. Pengawasan partisipatif sangat diperlukan untuk menjaga proses demokrasi yang bersih dan jujur,” ujarnya.
Ia juga menekankan pentingnya kerjasama antara aparat, instansi terkait, dan masyarakat untuk menciptakan suasana kondusif selama Pemilu. Sosialisasi ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran masyarakat dan membantu meminimalisir potensi kerawanan selama tahapan Pemilu 2024.
Kegiatan ini diharapkan dapat membangun sinergi yang kuat antara masyarakat dan pemerintah demi suksesnya pelaksanaan Pemilu serentak.