Medan – Danramil 0201-01/MP Kapten Inf Sabur Utomo memberikan materi Wawasan Kebangsaan kepada para Kepala Lingkungan se-Kecamatan Medan Petisah. Kegiatan ini berlangsung di Aula Kantor Camat Medan Petisah, Jalan Iskandar Muda, Kelurahan Petisah Tengah, Kecamatan Medan Petisah, Selasa 17 Desember 2024
Dalam kesempatan tersebut, Kapten Inf Sabur Utomo menekankan pentingnya pemahaman Wawasan Kebangsaan untuk memperkuat rasa persatuan dan kesatuan di tengah masyarakat. Para Kepala Lingkungan sebagai ujung tombak pemerintahan di tingkat bawah diharapkan dapat menjadi contoh dan motivator dalam menanamkan nilai-nilai kebangsaan kepada masyarakat.
“Kepala lingkungan memiliki peran strategis dalam menjaga keharmonisan dan kondusivitas di wilayahnya. Pemahaman wawasan kebangsaan akan membantu dalam mencegah paham-paham yang bisa memecah belah persatuan bangsa,” ujar Kapten Inf Sabur Utomo.
Kegiatan ini diikuti dengan antusias oleh para peserta. Mereka menyampaikan apresiasi atas materi yang diberikan dan berharap kegiatan serupa dapat dilakukan secara berkala guna memperkuat nilai kebangsaan dan kebersamaan di wilayah Medan Petisah.
Acara berlangsung tertib dan lancar, diakhiri dengan sesi tanya jawab antara Danramil dan para Kepala Lingkungan, yang semakin mempererat komunikasi antara aparat teritorial dan unsur pemerintahan setempat.