Okebung
Dispen Kormar, TNI Angkatan Laut (Surabaya). Komandan Brigade Infanteri 2 Marinir (Brigif 2 Mar) Kolonel Marinir Arip Supriyadi, S.H., M.M., M.Tr.Hanla selaku Koordinator Marine Exercise memimpin apel gelar kesiapan personel dan material unsur Amphibious Exercise menjelang pelaksanaan Latihan Gabungan Bersama (Latgabma) Super Garuda Shield (SGS) 2024 di lapangan apel Kesatrian Marinir Soepraptono Semarung, Ujung, Surabaya, Jawa Timur. Kamis (15/08/2024).
Komandan Brigif 2 Marinir mengatakan, gelar kesiapan tersebut dilaksanakan dalam rangka mengecek kesiapan prajurit beserta material unsur Amphibious Exercise yang akan melaksanakan Latgabma Super Garuda Shield tahun 2024, apabila ada kekurangan-kekurangan dapat dipenuhi atau dilengkapi sebelum melaksanakan latihan sehingga dalam latihan nanti dapat berjalan dengan aman, lancar dan benar-benar zero accident.
Disampaikan juga bahwa Latgabma Super Garuda Shield 2024 merupakan latihan gabungan bersama antara US Indo-Pasific Command (Usindopacom) dan TNI yang diikuti oleh beberapa Angkatan Bersenjata negara sahabat, dengan adanya Latgabma ini diharapkan memberikan manfaat kepada peserta latihan dan sebagai bentuk pertanggungjawaban peran serta aktif negara Indonesia untuk memperkuat hubungan antar negara sahabat di kawasan.
Lebih lanjut dikatakan bahwa rangkaian kegiatan Latgabma Super Garuda Shield Tahun 2024 diawali dengan Concept Development Conference (CDC) ditindaklanjuti dengan proses perencanaan, pelaksanaan dan pengakhiran dalam rangka merumuskan tujuan latihan serta konsep manuver.
“Tujuan latihan yang akan kalian laksanakan yaitu meningkatkan interoperabilitas TNI dan Usindopacom dalam hal peningkatan kapasitas untuk merencanakan operasi gabungan bersama serta meningkatkan kerja sama bilateral hubungan militer yang positif,” jelas Danbrigif 2 Mar.
Mengakhiri arahannya, Komandan Brigif 2 Marinir memerintahkan kepada seluruh prajurit yang terlibat latihan agar memeriksa kembali perlengkapan, baik perorangan maupun material yang ada tingkat peleton, kompi maupun batalyon dan meyakinkan perlengkapan tersebut siap untuk melaksanakan latihan.
Turut hadir dalam kegiatan apel gelar tersebut Paban dan Pabandya Sops Pasmar 2 Mayor Mar Fernando S Lumi dan Mayor Mar Lukman Susanto, Perwira Staf Brigif 2 Marinir, Komandan Batalyon Infanteri 3 Marinir Letkol Marinir Adid Kurniawan Wicaksono, M.Tr.Opsla dan Dankima Brigif 2 Marinir Mayor Marinir Kemiran.