Tingkatkan Kesejahteraan Warga di Wilayah Perbatasan RI-PNG, Satgas Pamtas Yonif 726/Tml Bersama Puskesmas Ulilin Laksanakan Posyandu di Kampung Baidub

TNI AD4 views

Merauke – Dalam rangka meningkatkan kesehatan Balita dan Lansia di perbatasan RI-PNG, Satgas Pamtaa Yonif 726/Tml bersama tenaga kesehatan (Nakes) Puskesmas melaksanaan pelayanan kesehatan di Kampung Baidub, Distrik Ulilin, Kab. Merauke, Rabu (07/08/2024).

Dalam kesempatan itu, dr. Alfrida menjelaskan bahwa pelayanan yang diberikan untuk para Lansia diantaranya pengukuran tinggi dan berat badan, pengukuran lingkar perut, pengecekan tekanan darah, pemeriksaan kolesterol, asam urat, gula darah serta keluhan kesehatan lainnya.

Sementara itu, Letda Inf Laode selaku Danpos Bupul 11 menyampaikan bahwa pelaksanaan kegiatan Posyandu Balita dan Lansia ini diharapkan dapat memantau perkembangan Balita dan kesehatan warga Lansia sehingga dapat mendeteksi adanya kelainan pertumbuhan atau perkembangan Balita lebih dini serta dapat memantau kesehatan Lansia guna mendeteksi adanya penyakit degeneratif yang sering timbul di usia senja  untuk mewujudkan masa tua yang sehat dan bahagia.

Dengan pelayanan kesehatan tersebut, Satgas Pamtas Yonif 726/Tml mengharapkan dapat membantu masyarakat dalam menjaga dan meningkatkan kualitas kesehatan demi terwujudnya kesejahteraan warga di wilayah perbatasan RI-PNG.