Namorambe – Budaya gotong royong warga Desa Deli Tua ikut membersihkan tenah Wakaf bersama Babinsa Koramil 14/PB Kodim 0201/Medan Serda Ade Lingga dan Serda Hendrianto bersama masyarakat sekitar melaksanakan gotong royong pembersihan tanah wakaf yang terletak di Dusun IV Desa Deli Tua, Kecamatanl Namorambe,Jumat (6/12/2024).
Dalam kegiatan gotong royong merupakan salah satu tugas dan tanggung jawab bagi Babinsa selaku aparat kewilayahan untuk memelihara tali silaturahmi dan hubungan yang baik bersama warganya. Seperti halnya yang dilakukan oleh Serda Ade Lingga dan Serda Hendrianto bersama Perangkat Desa Deli Tua dan warga binaan bergotong royong membersihkan tanah wakaf yang digunakan sebagai pemakaman umum di Desa Deli Tua.
Serma Ade Lingga disela-sela kegiatanya menyampaikan mengapresiasi kegiatan gotong royong ini, terlihat masyarakat sangat antusias dan kompak dalam membersihkan tanah wakaf ini.
Kegiatan gotong royong kali ini kita fokus membersihkan ruput liar dan ranting pohon yang tumbuh sekitar tanah wakaf sehingga nantinya terlihat bersih, nyaman dan indah, ucap Babinsa.
Lanjutnya, Serda Ade Lingga berharap agar tradisi ini tetap dipertahankan guna membangun kebersamaan, kesadaran, maupun meningkatkan partisipasi dan peran serta masyarakat untuk menjaga kebersihan lingkungan baik sarana dan fasilitas lainnya agar tetap bersih dan nyaman, tutupnya.