Sertu Adjilian Putra Ajak Keluarga Bersih-bersih Rumah Dinas

Kodam 1 BB18 views

SIDIKALANG – Dalam suasana kekeluargaan yang hangat, Babinsa Koramil 02/Sidikalang, Sertu Adjilian Putra mengajak seluruh anggota keluarganya untuk bersama-sama membersihkan rumah dinas yang berlokasi di Asrama Sudirman blok IX nomor 104, Minggu (1/9/2024).

Kegiatan bersih-bersih ini tidak hanya bermanfaat untuk menjaga kebersihan lingkungan, namun juga mempererat tali silaturahmi antar anggota keluarga. Sertu Adjilian Putra berharap kegiatan seperti ini dapat menjadi agenda rutin keluarga untuk memperkuat kebersamaan.

“Kegiatan bersih-bersih bersama keluarga ini sangat bermanfaat untuk mempererat tali silaturahmi. Selain itu, kita juga dapat menanamkan nilai-nilai penting seperti gotong royong dan kepedulian terhadap lingkungan sejak dini kepada anak-anak,” ujar Sertu Adjilian Putra.

Aksi bersih-bersih yang dilakukan oleh keluarga Sertu Adjilian Putra ini menunjukkan pentingnya peran keluarga dalam membentuk karakter anak-anak dan menciptakan lingkungan yang bersih dan sehat. (Prajurit Pena)