Babinsa Koramil 0201-16/TM Serka Bejo Prayitno Dampingi Danramil dan Muspika Sambangi Rumah Warga Viral di Media Sosial

Kodam 1 BB850 Dilihat

Tanjung Morawa, 9 Juli 2025 — Bentuk kepedulian terhadap warga terus ditunjukkan oleh jajaran TNI dan pemerintah daerah. Babinsa 1 Tanjung Morawa B, Serka Bejo Prayitno, bersama Danramil 0201-16/TM Mayor Inf Baginda Suprapto Sitompul serta jajaran Muspika Kecamatan Tanjung Morawa menyambangi rumah salah seorang warga binaan, Ibu Sulisnawati (53), yang sebelumnya viral di media sosial akibat kondisi rumahnya yang memprihatinkan tanpa atap.

Kunjungan ini merupakan langkah cepat pemerintah kecamatan dan TNI untuk merespons keluhan serta permasalahan sosial di tengah masyarakat. Selain untuk bersilaturahmi, kegiatan tersebut juga diisi dengan penyerahan bantuan secara langsung kepada Ibu Sulisnawati guna meringankan beban hidup serta membantu proses perbaikan rumahnya.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut Camat Tanjung Morawa, Kasi Trantib Kecamatan Tanjung Morawa, Kepala Desa Tanjung Morawa B, perangkat desa, serta Kepala Dusun 2 dan 4 Desa Tanjung Morawa B. Kehadiran para pejabat wilayah ini menjadi bentuk nyata sinergi antara pemerintah daerah, TNI, dan masyarakat.

Dalam kesempatan itu, Camat Tanjung Morawa menyampaikan komitmennya untuk terus mendampingi dan memberikan perhatian khusus bagi warga yang membutuhkan. “Kami ingin memastikan bahwa setiap permasalahan sosial yang muncul di masyarakat dapat segera ditangani. Kehidupan warga harus lebih layak, nyaman, dan aman,” ujarnya.

Sementara itu, Danramil 0201-16/TM Mayor Inf Baginda Suprapto Sitompul berharap kegiatan seperti ini dapat terus berjalan secara berkesinambungan. “TNI selalu hadir di tengah masyarakat, dan kami akan terus bersinergi dengan pemerintah kecamatan serta unsur terkait lainnya dalam memberikan solusi atas persoalan-persoalan sosial,” tuturnya.

Kegiatan yang dilaksanakan pada Rabu, 9 Juli 2025 ini berjalan lancar dan penuh keakraban. Selain sebagai wujud kepedulian sosial, kunjungan ini juga menjadi ajang mempererat hubungan antara aparatur pemerintahan, TNI, dan masyarakat.

Posting Terkait

Jangan Lewatkan